ACARA BABUBA FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA BARAT FAKULTAS HUKUM

FAKULTAS HUKUM UM SUMBAR - Pada Sabtu 13 November 2021, Fakultas Hukum (FH) Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat (UM Sumbar) melaksanakan alek gadang, yaitu acara BABUBA (Bapisah Bukannyo Bacarai) sebagai acara perpisahan untuk wisudawan dan wisudawati yang telah diwisuda 1 minggu lalu. Acara BABUBA ini dibuat dengan tujuan untuk mempererat tali persaudaraan dan mengingat bahwasanya walaupun sudah diwisuda dan lulus dari FH UM Sumbar, tetapi tidak akan pernah ada kata perceraian, dan akan selalu menjadi satu keluarga.

Acara BABUBA dihadiri oleh lebih kurang 102 wisudawan/ti, pimpinan FH, Alumni FH, serta tamu undangan dari Fakultas lain yang diadakan di Kampus III Bukittinggi. Dalam kata sambutan yang disampaikan oleh Dekan Fakultas Hukum Dr. Sukmareni, SH. MH menyampaikan harapan-harapan yang baik untuk wisudawan/ti yang telah diwisuda.

Dalam kesempatan yang sama, Gubernur BEM FH Huzaifah M. Syaid mengatakan harapannya dengan adanya babuba ini secara filosofinya ada harapan baru yang di titip kan kepada wisudawan/ti secara tersirat, yaitu rangkulan dan jenjang relasi nantinya bagi kami para mahasiswa yang juga akan menyusul di kemudian hari. Acara BABUBA ini juga ada penampilan bakat dari mahasiswa/i, dosen-dosen, dan juga tamu undangan dari Band JGE (Jam Gadang Entertaint).

Acara BABUBA ini berjalan dengan lancar dan seluruh panitia yang terlibat bekerjasama dengan kompak.

SHARE KE: